Monday, March 17, 2014

Sanji

                Sanji adalah salah satu anggota trio monster dalam cerita One Piece, selain Luffy dan Zoro. Dia adalah juru masak berambut pirang yang terkenal karena kecintaannya terhadap semua wanita. Sanji merupakan anggota ke lima kru setelah Luffy, Zoro, Nami dan Ussop, yang bergabung dalam Kelompok Bajak Laut Topi Jerami. Sanji berasal dari North Blue, ini membuat dia menjadi anggota topi jerami pertama yang tidak berasal dari East Blue. Ketika pertama kali bertemu dengan Luffy, Sanji sedang menjadi pelayan di Baratie, sebuah restoran yang berupa kapal dan melayari lautan yang dimiliki oleh ayah asuh Sanji, yaitu Zeff. Mimpi Sanji adalah menemukan All Blue, yaitu lautan legendaris yang konon disana ikan dari seluruh lautan di dunia akan berkumpul. Hal ini merupakan surga bagi Sanji, yang sebagai koki tentunya menginginkan pasokan bahan makanan yang beragam dan tidak terbatas. Karena mimpinya inilah Sanji akhirnya bergabung bersama Luffy menjadi anggota Bajak Laut Topi Jerami. Pada awalnya Sanji sebenarnya ragu untuk bergabung, karena dia tidak ingin meninggalkan Zeff dan staff Baratie lainnya, namun setelah dukungan Zeff agar Sanji meninggalkan Baratie dan menjari All Blue, akhirnya Sanji pun bergabung menjadi salah satu kru Luffy.

                Seperti yang telah disebutkan diatas, Sanji digambarkan memiliki rambut yang pirang yang selalu menutupi salah satu matanya. Dia juga digambarkan memiliki alis aneh yang berbentuk spiral diujungnya. Pada bagian satu seri ini bagian mata Sanji yang tertutup rambut adalah bagian mata sebelah kiri, namun pada bagian dua gaya rambut Sanji berubah. Mata yang tertutup oleh rambut Sanji adalah mata sebelah kanan. Hal ini juga yang memperlihatkan bahwa bentuk alis Sanji tidak simetris. Disaat alis bagian kanannya memiliki spiral yang mengarah keluar, alis bagian mata kirinya mengarah ke dalam. Pakaian Sanji tidak begitu banyak berubah pada bagian satu maupun bagian dua One Piece, dimana dia mengenakan suit hitam dengan enam kancing emas di bagian depan dan biasanya memakai dasi. Hanya kemeja yang dipakainya saja yang terlihat sering berubah.
Perubahan sanji

Sumber gambar:
1
2

Pengen jaket bergaya One Piece? Coba deh tengok ke JACKETOREA!! Masih banyak juga jaket bergaya tokoh one piece favoritmu disini.
jual jaket anime murah one piece marine kode  e-7

No comments:

Post a Comment